fbpx

Perbedaan Shopee Mall dan Star Seller: Mana yang Terbaik?

Bingung apa bedanya Shopee Mall dan Star Seller di Shopee?

Artikel ini akan menjelaskan perbedaan antara keduanya, sehingga Anda bisa menentukan pilihan mana yang terbaik untuk Anda.

Baik saat Anda menjadi penjual maupun pembeli.

Apa itu Shopee Mall?

Mengutip dari situs resminya, Shopee Mall adalah tipe penjual di Shopee khusus pemilik merek dan distributor resmi.

Artinya, tidak semua penjual di Shopee bisa mendapatkan predikat “Mall”, karena toko-toko yang mempunyai label Mall biasanya adalah perusahaan atau distributor resminya.

Contoh penjual Shopee Mall
Contoh penjual Shopee Mall

Ada berbagai keharusan dan persyaratan menjadi penjual Shopee Mall, antara lain:

  • Penjual Shopee Mall harus mengikuti kebijakan 100% keaslian produk. Produk yang dijual di Shopee Mall tidak boleh yang imitasi atau KW.
  • Penjual Shopee Mall harus mematuhi kebijakan pengembalian barang 15 hari untuk semua pembeli.
  • Penjual Shopee Mall harus memberikan gratis ongkir untuk semua pembeli.
  • Harus memiliki jumlah produk minimal 25 produk.
  • Kalau ada produk pre-order maka jumlahnya tidak boleh melebihi 20% dari total produk. Misal kalau total produknya 100 produk, maka produk pre-order yang diperbolehkan maksimal 20 produk.

Apa itu Shopee Star Seller?

Shopee Star Seller adalah penjual terpilih dan terpercaya yang telah terbukti memberikan pengalaman berbelanja yang baik untuk pembeli.

Berbeda dengan Shopee Mall, Star Seller adalah penghargaan yang diberikan oleh Shopee atas kinerja toko yang baik dalam pelayanan kepada pelanggan.

Dan toko-toko yang terpilih menjadi Star Seller biasanya akan mempunyai label “Star” di setiap produk yang mereka jual.

contoh penjual star seller
Contoh penjualSstar Seller

Berikut adalah manfaat yang akan didapatkan oleh Shopee Star Seller:

  • Mendapatkan kepercayaan pembeli

Dengan label “Star” yang ada di halaman toko maupun di setiap produk, Star Seller akan lebih mudah mendapatkan kepercayaan dari pembeli.

Karena program Star Seller adalah penghargaan yang diberikan oleh Shopee atas kinerja yang baik melayani pembeli, sehingga pembeli tidak khawatir jika berbelanja di toko yang berlabel Star.

  • Ada di filter pencarian

Keuntungan lain yang didapatkan oleh Star Seller adalah muncul di filter pencarian.

Sehingga ketika ada pembeli melakukan pencarian produk, mereka bisa memfilter produk-produk yang hanya dijual oleh Star Seller.

  • Mendapatkan prioritas akses ke program atau fitur baru
Baca Juga:  7 Tips Sukses Jualan di Shopee Walaupun Anda Pemula

Star Seller mempunyai keuntungan mendapatkan prioritas akses ke program atau fitur baru yang ada di Shopee.

Sehingga kalau ada fitur baru, mereka adalah yang akan diprioritaskan untuk mendapatkan akses ke fitur tersebut.

  • Jumlah produk yang bisa dijual lebih banyak

Star Seller bisa menjual produk lebih banyak dibanding penjual lainnya.

Star Seller bisa menjual hingga 10.000 produk.

Perbedaan Shopee Mall dan Star Seller di Shopee

Selanjutnya mari kita bahas satu per satu apa perbedaan yang paling mendasar antara Shopee Mall dan Star Seller.

1. Biaya administrasi

Perbedaan pertama ada di sisi besaran biaya administrasi.

Star Seller dikenakan biaya 3,3% – 4,7% dari setiap produk yang terjual, tergantung dari kategori produknya. Karena setiap kategori produk punya biaya administrasi yang berbeda.

Contoh, jika Star Seller berhasil menjual produk seharga Rp. 100.000, maka Shopee akan mengambil sekitar Rp. 3.300 – Rp. 4.700 untuk biaya administrasi.

Sedangkan Shopee Mall, biaya administrasinya lebih besar, yaitu 2,5% – 6,5% sesuai kategori produk yang dijual.

Itu artinya jika berhasil menjual produk seharga Rp. 100.000 maka Shopee akan mengambil Rp. 2.500 – Rp. 6.500 untuk biaya administrasi.

2. Persyaratan

Perbedaan kedua dari sisi persyaratan.

Untuk menjadi Star Seller tidak dibutuhkan dokumen legal apapun, yang perlu dilakukan hanya fokus pada pelayanan pelanggan.

Sedangkan untuk menjadi penjual Shopee Mall, diperlukan dokumen legal seperti surat izin usaha, NPWP atas nama perusahaan hingga sertifikat merek, sehingga tidak semua penjual bisa mendaftar menjadi penjual Shopee Mall.

3. Harga jual

Perbedaan selanjutnya ada di sisi harga jual.

Dengan komponen biaya administrasi yang berbeda ditambah adanya pajak untuk penjual Shopee Mall, tentu harga yang ditawarkan pun pasti memiliki sedikit perbedaan.

Dengan produk yang sama, Shopee Mall biasanya punya harga yang lebih mahal dibanding Star Seller, dan ini wajar karena komponen biayanya pun berbeda.

Kalau dibuat ke dalam tabel, kira-kira inilah hasilnya.

Baca Juga:  Ide Jualan di Shopee dengan Modal Kecil untuk Pemula
Star SellerShopee Mall
Biaya administrasi3,3% – 4,7%2,5% – 6,5%
PersyaratanHarus ada dokumen legalitas
Harga jualMurahSedikit lebih mahal

Kalau mau belanja, mana yang terbaik? Star Seller atau Shopee Mall?

Jika Anda seorang pembeli, pertanyaan yang kemudian muncul adalah “Kalau saya mau belanja, bagusnya beli ke Star Seller atau Shopee Mall?”.

Menurut kami, keduanya sama saja. Anda bisa belanja di Star Seller maupun di Shopee Mall.

Tapi kalau Anda mau cari harga yang lebih murah, Anda bisa cari di toko yang berlabel Star, namun tidak semuanya menyediakan fasilitas gratis ongkir.

Tapi kalau Anda lebih suka belanja di toko yang resmi langsung dari perusahaannya, maka Shopee Mall adalah jawabannya, walaupun kadang harganya lebih tinggi sedikit, dan Shopee Mall biasanya menyediakan fitur gratis ongkir.

Jadi jawabannya kembali lagi ke Anda, lebih suka yang mana.

Anda tidak perlu khawatir, karena belanja di mana pun pesanan Anda pasti dikirimkan oleh mereka, kalaupun tidak dikirim karena satu dan lain hal, uang Anda aman dan akan dikembalikan oleh Shopee.

Kalau mau jualan, bagusnya jadi Star Seller atau jadi Shopee Mall?

Nah kalau Anda mau jualan di Shopee, mana yang terbaik antara jadi Star Seller atau jadi Shopee Mall.

Jawabannya sama, tergantung pilihan Anda, karena semuanya punya kelebihan dan kekurangan.

Jika Anda tidak punya legalitas usaha atau usaha perorangan maka pilihan terbaik adalah menjadi Star Seller, sehingga Anda bisa fokus pada pelayanan customer untuk membuat setiap pelanggan Anda merasa puas.

Baca juga: 5 Cara Ampuh Meningkatkan Performa Chat Shopee

Tapi jika Anda ingin lebih dipercaya oleh pembeli, Anda bisa mendaftar sebagai penjual Shopee Mall dengan syarat dan ketentuan yang sudah kita bahas di atas.

Karena ada beberapa pembeli yang lebih nyaman belanja di Shopee Mall, walaupun harganya lebih mahal.

Mereka lebih percaya, mereka lebih yakin karena Shopee Mall adalah toko resmi dari brand-brand yang sudah dikenal oleh masyarakat luas.

Share your love

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *