Artikel cara menambah followers Instagram ini akan saya bagi menjadi beberapa bagian dengan harapan Anda bisa lebih mudah memahaminya.
Dengan membaca artikel ini sampai habis, Anda akan belajar tentang :
- Peluang apa saja yang bisa kita manfaatkan lewat Instagram
- Apa saja keuntungan mempunyai banyak followers di Instagram
- Cara menambah followers Instagram dengan cara organic
- Hal-hal yang tidak direkomendasikan saat menambah jumlah followers
Mari kita mulai pembahasannya.
Peluang di Instagram
Pada bahasan pertama ini, kita akan membedah peluang apa saja yang bisa Anda manfaatkan melalui Instagram.
Tapi sebelum itu, tahukah Anda bahwa pengguna Instagram di Indoensia pada awal tahun 2019 mencapai angka 62 juta user aktif, dengan prosentase 49% perempuan dan 51% laki-laki.
Dan Indonesia menampati urutan ke-3 sebagai Negara dengan user Instagram terbanyak di dunia, diatas kita ada United States dan Brazil.
Ini adalah potensi besar yang bisa Anda manfaatkan!
Baca juga :
- Cara Upload Foto Instagram via Web
- Rumus Copywriting untuk Meningkatkan Penjualan
- 4 Tipe Pelanggan dan Cara Melayaninya
Keuntungan Punya Banyak Followers di Instagram
1. Bisa menjadi lapak untuk jualan online
Jika Anda mempunya followers yang banyak, Anda akan sangat mudah untuk menjual sebuah produk dan menawarkannya ke followers Anda.
Tinggal posting, dan tunggu followers Anda bergerak untuk membeli produk yang Anda tawarkan.
Karena saat ini, para pebisnis online sedang berlomba-lomba meningkatjam jumlah followers mereka di media sosial terutama Instagram.
Karena mereka paham betul bagaimana potensi yang ada di platform berbagi foto ini.
2. Bisa mendapat uang dari endorse
Keuntungan kedua saat Anda mempunyai banyak followers adalah Anda bisa mendapatkan uang dari hasil endorse.
Anda tau Ria Ricis?
Dia adalah seorang selebgram yang mempunyai belasan juta followers di Instagram.
Dan taukah Anda berapa kita harus bayar jika ingin produk kita di endorse oleh Ria Ricis? Harganya 5 juta per satu kali posting. Waw!
Karena semakin banyaknya jumlah followers, jangkauan setiap postingan yang diupload pasti lebih luas dan lebih banyak orang yang melihatnya.
Tak heran brand-brand besar mau menggunakan jasa endorse ini.
3. Menambah relasi
Semakin banyak jumlah followers, itu berarti semakin banyak pula orang yang kenal dengan Anda.
Bisa jadi tiba-tiba Anda bertemu dengan teman lama, dan banyak kemungkinan lain yang terjadi.
Tentu tidak hanya keuntungan materil yang akan Anda dapatkan, saat jumlah followers Anda banyak, akan sangat memudahkan Anda mendapatkan informasi dan bantuan.
Contoh, jika Anda sedang mencari sebuah barang, namun tak kunjung Anda temukan, Anda bisa bertanya ke followers Anda, dengan jumlah followers yang banyak, bisa jadi salah satu dari mereka tau informasi tentang barang yang Anda cari.
4. Mudah dipercaya
Followers banyak = mudah dipercaya.
Contoh, saat Anda hendak membeli sebuah barang, sebut saja baju, kemudian Anda cari di Instagram.
Produknya sama, harganya sama, tapi toko yang jualannya beda, toko A punya followers 300, toko B punya 5000 followers, kira-kira Anda akan beli dari toko yang mana?
Pasti yang A.
Logikanya, toko A lebih terpercaya, makanya banyak orang yang follow.
Cara Meningkatkan Followers Instagram Secara Organik
Follow akun selebriti atau selebgram
Trik yang pertama adalah dengan mengikuti atau mem-follow akun selebriti dan orang-orang terkenal.
Karena dengan melakukan hal tersebut, followers Anda akan bertambah dengan sendirinya, hal ini disebabkan karena ketika Anda memfollow akun artis, sebagai followers baru, akun Anda akan berada di paling atas bagian following, dan para fans artis tersebut yang kebetulan sedang mencari followers juga otomatis akan memfollow Anda.
Catatan! batasi hanya 10 akun saja yang Anda follow setiap harinya, karena kalau terlalu banyak Anda akan dianggap melakukan spamming oleh Instagram dan bisa-bisa akun Anda di banned.
Kemudian jika Anda ingin mendapatkan followers orang Indonesia, maka follow juga selebriti atau artis orang Indonesia.
Biarkan Akun Instagram Anda Terbuka, Jangan di-private
Trik selanjutnya adalah biarkan akun Anda menjadi akun publik, jangan di-private.
Karena banyak kerugian yang akan Anda dapatkan ketika akun ada terkunci (private).
Berikut beberapa kerugiannya :
- Jangkauan postingan Anda akan terbatas, karena dengan mengunci akun Instagram, setiap foto yang Anda posting hanya bisa dilihat oleh followers Anda saja walaupun sudah pakai hashtag macam-macam.
- Orang enggan mem-follow akun yang terkunci, apalagi kita bukan artis dan bukan selebriti.
- Tidak bisa mengikuti lomba atau kuis yang sering diadakan di Instagram, karena biasanya syarat mengikuti kuis di IG itu akunnya harus terbuka.
- Postingan Anda tidak akan bisa ditemukan oleh orang lain, sehingga kecil sekali kemungkinan postingan Anda menjadi viral
Posting secara rutin dan pilih waktu posting yang terbaik
Yang harus diperhatikan selanjutnya adalah seberapa aktif akun Anda.
Untuk mendapatkan follower yang banyak, akun Anda harus tetap aktif update konten-konten setiap hari.
Minimal satu kali sehari.
Dengan demikian, engagement dengan followers Anda pun akan tetap terjaga, ketika akun Anda ramai, hal ini akan membuat orang lain tertarik untuk memfollow akun Anda juga.
Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan waktu posting yang tepat.
Pengguna instagram pada umumnya katif di tiga waktu yang utama, pagi hari pukul 08.00 – 09.00, siang 12.00 dan malam hari pukul 19.00-21.00.
Dan dari ketiga waktu tersebut, waktu malam lah yang paling ramai, karena sebelum tidur, kebanyakan dari kita pasti melihat ngecek sosmed dulu, iya kan? Mungkin termasuk Anda juga.
Jadi postinglah di waktu-waktu tersebut.
Gunakan hashtag yang tepat
Jangan meremehkan peran hashtag, karena dulu saya termasuk orang yang tidak percaya dengan hashtag.
Tapi ternyata setelah tahu bagaimana pentingnya hashtag, kini saya selalu menggunakannya.
Anda bisa lihat statistik di bawah ini, jumlah tampilan postingan yang dihasilkan berkat hashtag jumlahnya lumayan bukan?
Artinya kalau saat itu saya tidak mengguanakn hashtag yang tepat, saya akan kehilangan sekian ratus impression.
Saya sarankan gunakan hahstag yang relevan, jangan menggunakan hashtag yang musiman tapi tidak nyambung dengan postingan Anda.
Contoh postingan Anda membahas wisata, tapi karena saat itu sedang booming prank, lantas Anda memasukkan hashtag #prank ke dalam postingan Anda padahal tidak ada hubungannya, itu tidak akan berjalan baik.
Kemudian, untuk penggunaan hashtag, Anda dibatasi hanya boleh menggunakan 30 hashtag.
Foto yang bagus
Instagram adalah media sosial berbagi foto, sehingga mengunggah foto dengan kualitas terbaik adalah sebuah keharusan.
Anda bisa mempelajari teknik-teknik foto sederhana sehingga foto Anda menjadi lebih enak untuk dipandang.
Atau Anda bisa menggunakan filter yang telah di sediakan oleh Instagram yang bisa membuat foto Anda menjadi lebih hidup dan bagus.
Karena jika foto Anda bagus, maka potensi untuk mendapatkan like dan comment akan semakin besar.
Menulis caption yang menarik
Persis seperti hashtag, penulisan caption yang tepat juga bisa menjadi kunci bertambahnya followers Anda.
Kenapa? Karena jika caption Anda menarik, kemudian banyak orang yang engage, like atau comment, itu akan memberikan sinyal bahwa postingan Anda berkualitas dan kemungkinan muncul di beranda teman Anda lebih besar.
Tips untuk membuat caption yang mengundang komentar adalah dengan memberikan pertanyaan diujung caption.
Saya sudah lakukan dan ini hasilnya.
Jauhi untuk posting konten SARA
Anda dan saya pasti tidak menyukai postingan yang berbau sara, iya kan?
Itu juga yang banyak orang rasakan, mereka tidak nyaman saat membaca konten-konten Instagram yang kental sekali dengan sara bahkan berpotensi menimbulkan kebencian antara sesama umat beragama.
Saya sarankan untuk menjauhi postingan semacam ini, karena akun Anda kemungkinan akan di-report oleh pengguna Instagram lainnya dan postingan Anda akan dihapus oleh pihak Instagram
Follow akun yang sejenis
Anda pasti menyadari bahwa banyak sekali akun Instagram yang mempunyai kesamaan dengan akun Anda.
Jika Anda menemukannya, segera follow dia.
Karena jika nanti ada orang yang follow akun dia, akun Anda bisa menjadi rekomendasi untuk difollow berikutnya, rekomendasi ini diberikan oleh Instagram langsung.
Promosikan di media sosial lainnya
Anda juga bisa melakukan cross-promotion, artinya mempromosikan akun Instagram Anda di akun sosmed Anda yang lain seperti Facebook atau Twitter.
Saya sudah melakukannya dan berhasil, perlahan-lahan follower bertambah.
Beberapa Cara Menambah Followers Instagram yang Harus Dihindari
Ada beberapa cara menambah followers Instagram yang harus Anda hindari, karena hal ini bisa berbahaya untuk akun Anda.
Hindari penggunaan aplikasi penambah followers
Kalau Anda Google aplikasi penambah followers, pasti akan banyak rekomendasi yang diberikan, tapi saran saya jangan pernah gunakan aplikasi tersebut.
Karena aplikasi tersebut pasti meminta akses untuk bisa masuk ke akun kita dan jika kita memberinya akses, akun kita akan di kontrol oleh aplikasi tersebut.
Saya pernah mengalaminya dan tahukah Anda apa yang terjadi?
Akun saya tiba-tiba me-like dan mem-follow akun-akun yang tidak jelas dengan postingan-postingan seksi.
Dari situ saya kapok dan saya hapus aplikasi tersebut.
Hindari jasa jual beli followers
Menggunakan jasa jual beli followers sepertinya hal yang paling mudah dalam usaha kita meningkatkan jumlah followers.
Tapi… Itu semua tidak aman dan hasilnya sia-sia.
Karena jika Anda membeli followers, kemungkinan besar akun-akun yang memfollow Anda adalah akun-akun robot bukan manusia asli.
Sehingga tidak akan menambah jumlah interaksi pada setiap postingan Anda, hanya menambah angka followersnya saja.
Dan dari hari ke hari Instagram terus membenahi algoritmanya untuk menghilangkah akun-akun robot semacam ini.
Jadi jangan coba-coba Anda membeli followers.